Gagasan Proyek Perubahan : Optimalisasi Pengawasan Kebersihan Dengan Penggunaan Kartu Kontrol Pada Sekretariat Ditjen BadilMilTUN

Gagasan Proyek Perubahan : Optimalisasi Pengawasan Kebersihan Dengan Penggunaan Kartu Kontrol Pada Sekretariat Ditjen BadilMilTUN










Senin, 23 Mei 2016 bertempat di Ruang Rapat Besar Sekretariat Ditjen BadilMilTUN Lantai 9 Gedung Sekretariat Mahkamah Agung telah dilaksanakan rapat koordinasi dalam rangka pemberian masukan (saran/ide) terkait Gagasan Proyek Perubahan sehubungan dengan Program Diklat Kepemimpinan Tingkat IV yang sedang diemban oleh Bapak Catur Adi Wasono, S.E. selaku Kepala Sub Bagian Rumah Tangga Sekretariat Ditjen BadilMilTUN. Adapun rapat koordinasi dibuka oleh Sekretaris Ditjen BadilMilTUN Ibu Jeanny H.V.Hutahuruk, S.E., AK., M.M., CA, kemudian dipandu oleh Bapak Dedi Waryoman, S.Sos, M.H. selaku Kepala Bagian Umum Sekretariat Ditjen BadilMilTUN.

Selanjutnya paparan Gagasan Proyek Perubahan : Optimalisasi Pengawasan Kebersihan Dengan Penggunaan Kartu Kontrol Pada Ditjen BadilMilTUN disajikan oleh Bapak Catur Adi Wasono, S.E. selaku Kepala Sub Bagian Rumah Tangga Sekretariat Ditjen BadilMilTUN. Adapun latar belakang gagasan proyek perubahan ini adalah sebagai tuntutan Reformasi Birokrasi di Indonesia dimana Mahkamah Agung RI sebagai Lembaga Tinggi Negara yang bergerak di bidang Yudikatif yang saat ini tengah berupaya meningkatkan citra badan peradilan yang bersih dan agung.

Di samping itu, dalam hal perbaikan sistem organisasi telah dianalisis jabatan/pekerjaan dengan cara inventaris jenis jabatan/pekerjaan, pejabat struktural untuk digunakan sebagai input dalam menyusun Proyek Perubahan untuk meningkatkan kinerja yang efisien dan efektif dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi yang diemban oleh Mahkamah Agung RI.

Di era globalisasi modern ini baik swasta maupun instansi pemerintah memerlukan lingkungan kerja yang nyaman, salah satu indikator lingkungan kerja yang nyaman adalah kebersihan. Bahkan kita tahu bahwa kebersihan adalah sebagian dari iman. Kebersihan ruangan adalah merupakan salah satu faktor utama dalam hal produktifitas dan kenyamanan bekerja. Dengan lingkungan yang bersih niscaya dapat terwujud suasana tempat kerja yang nyaman bagi pegawai.

Proyek perubahan ini memiliki tujuan yaitu memaksimalkan tenaga kebersihan yang ada saat ini dengan membuat perubahan signifikan. Disamping itu terwujudunya penanganan dan pengelolaan kebersihan yang baik sehingga tenaga cleaning service memiliki pengalaman yang memadai untuk menunjang kebersihan kantor dan lingkungannya. Proyek perubahan ini juga memiliki impact positif, diantaranya :


  1. Efektifitas waktu dan biaya 
  2. Fokus pada tupoksi 
  3. Meningkatkan kenyamanan


Tekan play untuk mengaktifkan fitur baca