Berita & Informasi

BIMBINGAN TEKNIS PANITERA MILITER TAHUN 2012

 

 

 

 

Jakarta - Direktorat Pembinaan Tenaga Teknis dan Administrasi Peradilan Militer telah mengadakan Bimbingan Teknis bagi para Panitera Militer yang di selenggarakan di Grand Quality Hotel, Yogyakarta yang diselenggarakan dari tanggal 30 Mei s.d. 01 Juni 2012 dan dibuka secara resmi oleh Direktur Jenderal Badan Peradilan Militer dan Tata Usaha Negara, Bapak Sulistyo, S.H., M.Hum.

 

BIMBINGAN TEKNIS PANITERA MILITER TAHUN 2012

Jakarta - Direktorat Pembinaan Tenaga Teknis dan Administrasi Peradilan Militer telah mengadakan Bimbingan Teknis bagi para Panitera Militer yang di selenggarakan di Grand Quality Hotel, Yogyakarta yang diselenggarakan dari tanggal 30 Mei s.d. 01 Juni 2012 dan dibuka secara resmi oleh Direktur Jenderal Badan Peradilan Militer dan Tata Usaha Negara, Bapak Sulistyo, S.H., M.Hum. Tema yang diangkat pada kegiatan ini adalah "Bimbingan Teknis Panitera Militer Guna Meningkatkan Kualitas Berita Acara Sidang Dan Minutasi Berkas Perkara Di Lingkungan Peradilan Militer", dihadiri oleh total 30 (tigapuluh) orang peserta yang bertugas sebagai Panitera di lingkungan Peradilan Militer yang meliputi TNI AD sejumlah 22 orang termasuk 2 orang KOWAD serta dari TNI AL sejumlah 4 orang termasuk 2 orang WARA.

Acara tersebut berlangsung lancar dengan menghadirkan pengarah dan narasumber Waka Dilmiltama, Laksamana Pertama A.R. Tampubolon yang memberikan materi dan penjelasan tentang tugas dan fungsi Panitera Militer secara lengkap disertai dengan session tanya jawab dengan seluruh peserta sehingga banyak permasalahan yang dapat di diskusikan bersama. Kemudian hadir pula Ibu Siti Rafeah, Panmud Perkara Pidana Peradilan Militer MA-RI yang juga memberikan penjelasan materi tentang penyelenggaraan urusan administrasi perkara menyangkut buku register perkara, pencatatan perkara sampai pada kelengkapan berkas perkara Kasasi. Sementara Direktur Pembinaan Tenaga Teknis dan Administrasi Peradilan Militer, H. Riza Thalib S.H., M.H. mengambil materi tentang Kapita Selekta Panitera Pengadilan Militer sebagai bahan materi pengarahannya.

Pada kesempatan yang baik itu pula, Dirjen Badilmiltun, Bapak Sulistyo, S.H., M.Hum kembali mengingatkan bahwa peran teknologi informasi harus terus dikembangkan di seluruh jajaran Mahkamah Agung Republik Indonesia, khususnya jajaran di bawahnya termasuk pula di lingkungan Peradilan Militer sebagai bagian penting dari penyelenggaraan kedinasan, baik dalam hal aplikasi dan implementasi kerja kedinasan sehari-hari maupun dalam penyajian laporan-laporan kedinasan sehingga dapat dilaksanakan secara cepat, tepat, efektif dan efisien.

Foto-Foto

Share to Social Media

Tekan play untuk mengaktifkan fitur baca