Pemberian Penghargaan Kepada 5 PTUN Sebagai Apresiasi Terhadap Pelaporan Melalui SMS Gateway

penggahargaan sms gatewayYogyakarta-Dalam acara pembukaan kegiatan Bimbingan Teknis Administrasi Kepaniteraan Peratun 2013 di Yogyakarta tadi malam, Direktorat Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara memberikan penghargaan kepada 5 Pengadilan TUN dengan apresiasi terbaik terhadap pelaporan melalui aplikasi SMS Gateway, yaitu Pengadilan TUN yang paling cepat dan lengkap memberikan Laporan Keuangan Perkara, Laporan Bulanan Perkara dan Laporan SMS Perkara Khusus Perkara TUN-nya. Pengadilan TUN tersebut adalah, PTUN Bandung, PTUN Banjarmasin, PTUN Jambi, PTUN Serang dan PTUN Yogyakarta pada periode Januari-April 2013.

Pemberian penghargaan ini juga untuk memberikan motivasi kepada pengadilan-pengadilan TUN lainnya yang belum melaksanakan pelaporan dengan lengkap. Dalam pengarahannya, Direktur Pembinaan Tenaga Teknis dan Administrasi Peradilan TUN juga memaparkan status pelaporan dari masing-masing pengadilan TUN agar untuk kemudian hari laporan yang belum lengkap dapat segera dilengkapi oleh satker pengadilan. (ns)

Share to Social Media

Tekan play untuk mengaktifkan fitur baca