Kunjungan Studi PTTUN Medan dan PTTUN Jakarta ke Ditjen Badilmiltun

pttun jakart dan pttun medanJakarta - Kamis, 5 Desember 2013, Ditjen Badilmiltun kembali kedatangan rekan-rekan dari satker, kali ini dari PTTUN Medan dan PTTUN Jakarta, untuk tujuan studi banding dalam program percepatan IT di lingkungan Peradilan Tata Usaha Negara. Dari PTTUN Medan ada Joe Frizer Sipayung, SE, Molana Sembiring, Amd, staf Kepaniteraan Muda Hukum dan Kepaniteraan Muda Perkara PTTUN Medan serta Erwin Sarjono Silalahi, SE, staf Kepegawaian PTTUN Medan, sedangkan dari PTTUN Jakarta ada Catur Wahyu Widodo, SH, MH, Panitera Pengganti, dan Nituyu Mendrofa, SH, staf Kepaniteraan Muda Perkara di PTTUN Jakarta. Setelah menemui Direktur Pembinaan Tenaga Teknis dan Administrasi TUN untuk menerima beberapa arahan, mereka diterima oleh Tim IT Ditjen Badilmiltun untuk memperoleh keterangan-keterangan yang diperlukan, terutama mengenai hal-hal yang berkaitan dengan aplikasi SIMPEG dan SIADPTUN yang memang sedang menjadi agenda utama percepatan IT di lingkungan peradilan tata usaha negara tahun 2014. Dengan melaporkan kendala dan hambatan yang mereka alami di satker, dengan datang ke Ditjen Badilmiltun secara langsung mereka berharap mendapatkan solusi dengan cepat. (ns)

Share to Social Media

Tekan play untuk mengaktifkan fitur baca