Permintaan Laporan Keuangan dan Laporan BMN Semester I Tahun 2017 DIPA 005.05 

Kepada seluruh Kepala Satuan Kerja Unit Pelaksana Teknis (UPT) selaku Koordinator Wilayah (Korwil) untuk Kode Anggaran 005.05, sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan Nomor : 222/PMK.05/2016 tentang Pedoman Penyusunan Laporan Keuangan Kementerian Negara/Lembaga (Penyusunan LKKL), diberitahukan kepada Saudara selaku Kepala Satuan Unit Kerja Pelaksana Teknis (UPT) sebagai Koordinator Wilayah untuk menginformasikan dan mengkoordinir Satuan Kerja di wilayah Saudara untuk penyusunan dan penyampaian Laporan Keuangan Kementerian Negara/Lembaga Semester I tahun 2017 dan mengirimkan : 

  1. Back-up SAIBA satuan kerja yang berada dalam lingkungan Unit UPT Koordinator Wilayah dan Saldo Awal sudah sesuai Audited
  2. Back-up SIMAK BMN dan Persediaan satuan kerja dan Wilayah yang berada dalam lingkungan Unit UPT koordinator Wilayah; 
  3. Rekapitulasi username dan password e-Rekon satuan kerja yang berada dalam lingkungan Unit UPT Koordinator Wilayah; 
  4. Laporan Keuangan dan Laporan BMN Semester I tahun 2017 (softcopy dalam bentuk Word dan Pdf); 
  5. Kertas Kerja Telaah Laporan Keuangan Tingkat Koordinator Wilayah (softcopy dalam bentuk Excel atau Word atau Pdf yang sudah ditandatangani); 
  6. Memo Penyesuaian per Satuan Kerja (softcopy dalam bentuk Excel dan Pdf yang sudah ditandatangani); 
  7. Rekapitulasi Daftar Rekening Bank (Bendahara Pengeluaran, dan Rekening Lainnya/Biaya Proses Perkara) dalam bentuk softcopy berupa Excel dan Pdf yang sudah ditandatangani beserta Fotocopy Rekening Koran per 30 Juni 2017; 
  8. Rekapitulasi data Keuangan Perkara dan Uang Titipan Pihak Ketiga per Juni (30 Juni 2017) dari Direktorat Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara di lingkungan Mahkamah Agung RI (manual) yang telah diverifikasi dan dilengkapi dokumen pendukung (buku induk perkara, berita acara penutupan kas dan saldo rekening keuangan perkara) dalam bentuk softcopy
  9. Berita Acara Rekonsiliasi Data BMN dengan KPKNL per satker (softcopy); 
  10. Berita Acara Rekonsiliasi Data BMN dengan Kanwil DJKN (softcopy); 
  11. Berita Acara Opname Fisik Barang Persediaan per satker (softcopy);

Laporan Keuangan dan Laporan Barang Milik Negara Semester I tahun 2017 yang dimaksud pada nomor 1 s/d 11 di atas, paling lambat dapat diterima pada tanggal 5 Juli 2017 dapat dikirimkan melalui : 

Email : 

Atau dalam bentuk hardcopy ke alamat berikut :

Sub Bagian Akuntansi Direktorat Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara Mahkamah Agung RI di Gedung  Sekretariat Mahkamah Agung RI lantai 9, Jalan Jenderal Ahmad Yani Kav. 58 By pass Jakarta Pusat 10510

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan mengunduh Surat Pemberitahuannya melalui tautan berikut : http://www.ditjenmiltun.net/permintaan_laporan_keuangan_dan_laporan_bmn_semester_1_2017.pdf 

(@x_cisadane)